1.07.2015

laki-laki sepertimu

Laki-laki seperti kamu...
Ada banyak laki-laki namun tak seperti kamu..
Ada banyak ketampanan namun tak seperti kamu..
Ada banyak kewibawaan namun tak seperti kamu..
Kharisma berbicara diantara garis wajah dan sikap. Mata mempertegas tiap jalan yang kamu pilih. Itulah kamu, laki-laki dengan pesona kharisma ditiap senyummu. Tak semua laki-laki memiliki sebuah kharisma. Tak semua laki-laki mampu menjaga wibawanya. Padahal wibawa adalah harga mutlak bagi seorang laki-laki. Terkadang mereka pun lupa bahwa wibawa mereka harus mereka tinggikan.
Wibawa tak ubahnya seperti kehormatan bagi seorang perempuan. Terkadang dijunjung begitu tinggi, ada juga yang direndahkan dengan sikap mereka sendiri. Aku heran dengan orang yang terlalu meninggikan harga diri dan terlalu merendahkan harga diri. Segala sesuatu yang berlebih itu memang tidak baik. Tapi bisakah kita menjadi manusia yang bermartabat, berwibawa dan berharga diri yang baik? Tidak melebih-lebihkan ataupun merendah-rendahkan. Muak sekali melihat orang yang angkuh dengan tingginya harga diri yang dia jadikan patokan. Aku rasa juga akan mempengaruhi gaya hidup dan perilakunya.